2020, Bheti Fitriani
ABSTRAK Anak Tuna grahita memeiliki beberapa keterbatasan salah satunya dalam kemamouan menggosok gigi. Penelitian ini bertujuan meningkatkan keterampilan menggosok gigi pada anak tunagrahita kelas XI di SLB N 1 Kota Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan desain penelitian tindakan kelas (classroom action research). Prosedur penelitian tindakan kelas dilaksanakan melalui proses beralur dari 4 tahap yaitu : 1. Perencanaan , 2. Pelaksanaan , 3. Observasi, 4. Refleksi . metode pengumpulan data yaitu dengan tes, observasi dan dokumentasi. Penelitian tindakan kelas dilakukan 2 siklus. Dari analisis data diketahui bahwa setiap siklus terjadi peningkatan hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran keterampilan menggosok gigi dengan media video animasi dapat meningkatkan keterampilan menggosok gigi pada anak tunagrahita. Hal ini ditunjukkan dengan hasil post test siklus 1 dan 2 yang menunjukkan hasil penguasaan materi diatas kriteria yang ditetapkan yaitu ≥ 75%.