Academia.eduAcademia.edu

Waris Islam di Filipina

Abstract

Arif 1220310088 KONSENTRASI HUKUM KELUARGA PROGRAM STUDI HUKUM ISLAM PROGRAM PASCA SARJANA UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA 2013 2 Waris Islam di Filipina A. Pendahuluan Filipina merupakan negara yang mayoritas penduduknya beragama Kristen. Walaupun dalam sejarahnya Islam lebihn dulu masuk di daerah Filipina, namun kenyataan yang didapat bahwa Islam menjadi kaum minoritas sampai sekarang. Meskipun demikian, dengan perjuangan yang dilakukan masyarakat muslim, Islam tetap mampu menjaga eksistensinya. Hingga pada akhirnya Islam diakui sebagai salah satu agama yang memiliki undang-undang sendiri. Sebagaimana Indonesia, Filipina memiliki kofikasi hukum Islam yang mengatur masyarakat yang beragama Islam. Kodifikasi tersebut merupakan hasil dari unifikasi hukum Islam dari aturan-aturan yang sebelumnya bersifat sementara. Bentuk dari kodifikasi hukum Islam Filipina adalah UU Perseorangan Muslim Filipina yang merupakan Dekrit Presiden No. 1083. UU tersebut memuat serangkaian hukum perdata yang berlaku bagi umat muslim Filipina. Lebih jelasnya, tulisan ini akan sedikit membahas tentang UU yang telah disebutkan. Namun sebelumnya terlebih dahulu akan dibahas mengenai sejarah dan keadaan Islam di Filipina. Hasil dari diskusi kelas mengenai pembahasan ini, kami menambahkan latar belakang keluarnya dekrit Presiden No. 1083 ini, keadaan umat Islam Filipina saat itu dan harapan dari dikeluarkannya Dekrit ini. B. Islam di Filipina Islam diperkenalkan ke Filipina pada tahun 1210 oleh para pedagang Arab dan penyebar Islam, 300 tahun sebelum masuknya Kristen Katolik ke Filipina melalui kolonialisme Spanyol tahun 1521. Ketika Spanyol masuk ke Filipina, 3 Islam telah membentuk beberapa komunitas di wilayah perpantaian dari pulaupulau besar di Filipina termasuk Manila. 1 Jumlah Ummat Islam di Filipina sekarang sebanyak 12 juta jiwa atau 12 persen dari populasi penduduk Filipina. Tapi ada data lain yang mengatakan hanya 5 persen. Filipina berada di urutan ke-12 di dunia dalam jumlah penduduk dengan jumlah 86,241,697 jiwa pada 2005, dan Filipina mempunyai kira-kira 92,2 juta penduduk menurut perkiraan sensus 2009. 2 Menurut sensus penduduk tahun 1990, diperkirakan 19% dari penduduk Mindanao adalah muslim. 3 Pada sejarah perkembangan Islam, Filipina mengalami dua periode dimana merupakan hambatan yang sangat menentukan bagaimana Islam di Filipina sampai sekarang. Pertama yakni adanya penjajah dari Spanyol yang datang kedaratan Filipina. Sejak saat itu penyebaran Islam terbatas sampai ke kepulauan Sulu dan Mindanao sebelah Barat. Spanyol menyebarkan agama Kristen dengan berbagai cara, dan sangat tidak senang dengan keberadaan Islam. Disitu lah kemudian terjadi peperangan antara Islam dengan penjajah Spanyol. Rentetan peperangan yang panjang antara orang-orang Spanyol dan Islam dinamakan Perang Moro. 4 Kedua adalah datangnya kolonial kedua yakni Amerika yang merebut Filipina dari kekuasaan Spanyol tahun 1898. Ini agak berbeda dengan Spanyol.