2018, e-Jurnal STP Teknologi dan Penelitian Terapan
ABSTRAK Keselamatan di kapal perlu diperhatikan dan diketahui oleh nelayan pole and line. Ketika nelayan melakukan penangkapan maupun ketika bongkar muat, dapat terjadi kecelakaan di atas kapal baik dalam pelayaran yang dilakukan di pelabuhan. Masyarakat nelayan mengenal Pole and line sebagai alat tangkap ramah lingkungan yang diperlukan unuk melaut menunjang kebutuhan hidup. Hasil kemajuan teknologi saat ini banyak menghasilkan alat baru, namun kemajuan teknologi tersebut dapat merugikan bila tidak ditangani dengan baik. Alat-alat pada kapal perikanan, jika kurang teliti dalam perawatan akan terjadi kecelakaan dan mengakibatkan korban jiwa. Penelitian ini bertujuan mengetahui penerapan keselamatan, dan ketersediaan system pemeliharaan alat keselamatan kerja. Metode penelitian menggunakan studi kasus dengan menggunakan 8 buah kapal secara acak sebagai sumber data kualitatif maupun kuantitatif. Pengolahan data dilakukan secara diskriptif, dengan membandingkan ketersediaan alat keselamatan dari masing-masing kapal sesuai dengan ketentuan Safety of live at sea (SOLAS). Hasil penelitian menunjukkan Alat Keselamatan kerja tersedia pada setiap kapal. Peralatan pelambung tersedia pada semua kapal. Untuk life raft hanya ada pada empat kapal. Peralatan komunikasi HF radio dan bendera negara tersedia pada semua kapal. Sedangkan bendera isyarat hanya ada pada empat kapal. Pemadam kebakaran tersedia pada semua kapal, sedangkan selang, pompa hidran dan nozzle tidak tersedia pada semua kapal. Secara umum, penerapan keselamatan kerja di kapal belum memenuhi persyaran SOLAS. Kata kunci : keselamatan kerja, pole and line. ABSTRACT : MANAGEMENT OF WORK SAFETY ON THE POLE AND LINE SHIP By: Sugiono1 Safety on the ship needs to be considered and known by pole and line fishermen. When fishermen make fishing and when loading and unloading, there can be accidents on the ship both on the voyage conducted at the port. The fishing community knows Pole and line as an environmentally friendly fishing gear that is needed to go to sea to support their living needs. The results of current technological advances produce many new tools, but these technological advances can be detrimental if not handled properly. The tools on the fishing boat, if not careful in maintenance will result in an accident and result in fatalities. This study aims to determine the application of safety, and the availability of work safety equipment maintenance systems. The research method uses a case study using 8 random ships as a source of qualitative and quantitative data. Data processing is done descriptively, by comparing the availability of safety equipment from each ship in accordance with the provisions of Safety of live at sea (SOLAS). The results showed work safety equipment available on each ship. Sailing equipment is available on all ships. For life raft, there are only four ships. HF radio communication equipment and country flags are available on all ships. While the sign flags only exist on four ships. Fire extinguishers are available on all ships, while hoses, fire hydrants and nozzles are not available on all ships. In general, the application of work safety on ships has not met the SOLAS requirements Keywords: work safety, pole and line.