Academia.eduAcademia.edu

Interaksi Sosial dan Olahraga

2019, Satrio Novaldi, S.Pd, M.Pd

Abstract

Dalam ilmu sosiologi, yang mengkaji hubungan antara sesama manusia, aksi dan reaksi dalam hubungan antar manusia dan kumpulan-kumpulan manusia (kelompok) dinamakan “interaksi sosial”. Interaksi sosial merupakan syarat utama terjadinya aktivitas-aktivitas sosial. Interaksi sosial merupakan hubungan-hubungan sosial yang dinamis yang menyangkut hubungan antara orang-orang per orang, antara kelompok-kelompok manusia, maupun antara orang per orang dan kelompok manusia. Proses interaksi sosial terjadi pada saat manusia bertindak terhadap sesuatu atas dasar makna yang dimiliki sesuatu tersebut bagi manusia. Maka kemudian makna yang dimiliki sesuatu itu berasal dari interaksi antara seseorang dengan sesamanya. Olahraga memiliki potensi yang cukup besar terhadap pembentukan perilaku individu dan masyarakat. Suatu pertanyaaan yang menarik dan harus dapat dijawab dengan tuntas yaitu “mengapa olahraga dapat dijadikan instrumen dalam membangun, membentuk, dan mengubah perilaku”. Atau dengan pertanyaan lain, yaitu keunggulan apa yang dimiliki olahraga, sehingga dikatakan sebagai instrumen yang efektif dalam pembentukan perilaku. Olahraga adalah aktivitas yang dilakukan manusia/masyarakat yang memiliki nilai unggul yang dibutuhkan masyarakat, seperti: nilai-nilai kesehatan, komunikasi, interaksi sosial, persahabatan dan integrasi. Olahraga mengandung unsur-unsur kegembiraaan dan sensasi. Melalui olahraga masyarakat berinteraksi. Melalui olahraga masyarakat dapat membangun keakraban dan persahabatan. Melalui olahraga individu menyosialisasikan dirinya. Melalui olahraga individu dapat mengenal dirinya sendiri dan orang lain. Melalui olahraga seseorang dapat mengenal dan mengidentifikasikan potensi yang dimilikinya. Melalui olahraga dapat dibangun kebersamaan dan kerja sama. Melalui olahraga seseorang belajar dan berlatih untuk mengendalikan dirinya. Dan banyak lagi aspek-aspek positif yang terkandung dalam olahraga dan dibutuhkan oleh masyarakat.