Academia.eduAcademia.edu

Jurnal RTWPS

Abstract

Abstrak − Pendidikan adalah salah satu pilar untuk mewujudkan kecerdasan bangsa. Pendidikan mempunyai tugas menyiapkan sumber daya manusia unuk pembangunan. Oleh karena itu hendaknya pendidikan sudah dilakukan sejak dari dini. Salah satu metode pembelajaran yang telah menarik perhatian adalah dengan pemanfaatan teknologi yaitu e-learning. Pada penelitian ini membahas tentang pembuatan game based learning sebagai teknologi pendukung untuk mengembangkan interaksi sosial pada anak ADHD (Attenttion Deficit Hiperactivity Disorder). ADHD adalah gangguan perkembangan saraf yang ditandai dengan kesulitan menaruh perhatian, hiperaktif, impulsif (bertindak sebelum berpikir) serta mempunyai kesulitan untuk berinteraksi dengan lingkungan. Aplikasi game based learning yang dibangun menggunakan teknologi HTML5 dan javascript dengan menggunakan metode agile development. Terdapat tiga challenge dalam aplikasi ini untuk mencapai objektif penelitian yaitu cooperation, self control, dan responsibility. Penelitian ini juga disertai dengan pengujian User Acceptance Test (UAT) mengenai fungsionalitas dan survey terhadap user mengenai kualitas tampilan serta kemudahan dalam menggunakan aplikasi. Kata Kunci : game based learning, ADHD, HTML5