Academia.eduAcademia.edu

Karakteristik Perairan Mengalir

Ekosistem adalah hubungan timbal balik antara unsur biotik dan abiotik yang membentuk sistem ekologi. Ekosistem perairan tawar dapat dibedakan menjadi dua karakter, yaitu perairan tergenang (lentik) dan perairan mengalir (lotik). Tujuan praktikum ini adalah untuk mengidentifikasi kondisi perairan tergenang melalui analisis parameter fisika, kimia, dan biologi. Metode yang digunakan dalam praktikum ini adalah metode sampling. Lokasi pengambilan data di Situ Gede, Bogor. Pengambilan sampel dilakukan sebanyak tiga kali pengulangan. Parameter fisika yang diamati adalah, kedalaman rata-rata sedalam 119cm, kecerahan pada 65,33cm , suhu perairan rata-rata 28,53oC, warna perairan adalah hijau kehitaman, tipe substratnya lumpur, dengan bau lumpur. Nilai pH pada perairan sebesar 6 yang merupakan parameter kimia. Parameter biologi yang diamati adalah plankton sebanyak 7 species, benthos sebanyak 17 species, dan tidak ditemukan perifiton.