Academia.edu no longer supports Internet Explorer.
To browse Academia.edu and the wider internet faster and more securely, please take a few seconds to upgrade your browser.
2021, Jurnal Usia Dini
…
8 pages
1 file
Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk membantu guru-guru sekolah mitra, yaitu TK Salsa dan TK Indah Mandiri, di Desa Cinta Rakyat Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang, dalam memahami kurikulum 2013, sehingga guru dapat membuat rencana pembelajaran, proses pembelajaran, dan penilaian pembelajaran sesuai dengan kurikulum 2013 yang telah dicanangkan oleh pemerintah. Materi yang disampaikan dalam kegiatan pelatihan kurikulum 2013 ini yaitu karakteristik, tujuan, landasan pengembangan kurikulum 2013 pendidikan anak usia dini, standar tingkat pencapaian perkembangan anak (STPPA), cakupan kriteria minimal setiap perkembangan pada STPPA (nilai agama dan moral, fisik motorik, kognitif, bahasa, sosial-emosional, dan seni), rumusan tentang kompetensi inti dan kompetensi dasar PAUD, serta keterkaitan STPPA, KD, KI, dan Indikator untuk pendidikan anak usia dini. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian dilakukan secara klasikal. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah ...
NURUL AZIMAH, 2023
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menyebutkan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Kurikulum sebagai kerangka kerja (framework) yang berisi rencana dan implementasi sebuah program untuk mengembangkan semua aspek perkembangan anak dalam menyiapkan anak mencapai keberhasilan di sekolah dan tahap selanjutnya. Kurikulum memberikan pengalaman belajar yang bermakna, menarik, dan berkualitas tinggi. PAUD merupakan pendidikan yang paling fundamental karena perkembangan anak di masa selanjutnya sangat ditentukan oleh berbagai stimulasi bermakna yang diberikan sejak usia dini. Pendidikan anak usia dini harus dipersiapkan secara terencana dan bersifat holistik-integratif agar di masa emas perkembangan anak mendapatkan stimulasi yang utuh, untuk mengembangkan berbagai potensi yang dimilikinya. Upaya yang dapat dilakukan dalam rangka pengembangan potensi tersebut melalui program pendidikan yang terstruktur. Komponen untuk pendidikan yang terstruktur adalah kurikulum. Kurikulum memandu guru untuk memenuhi seluruharea belajar yang digunakan anak dengan memakai pendekatan pembelajaran yang tepat, strategi penataan lingkungan yang sesuai untuk mendukung berkembangnya kualitas kemampuan anak sesuai dengan tahap perkembangannya. Guru harus memiliki visi yang kuat tentang apa yang ingin dikembangkan pada anak, pengetahuan dan keterampilan yang dapat dipelajari anak, dan sikap yang akan ditanamkan pada anak.
2019
Artikel ini ditulis berdasarkan hasil penelitian yang bertujuan untuk menjelaskan tentang guru profesional dan mencari informasi tentang upaya-upaya guru Pendidikan Anak Usia Dini dalam pengembangan profesionalisme guru dam mengembangkan kurikulum tingkat satuan pendidikan TK berbasis kurikulum 2013 dengan menggunakan suatu pendekatan kualitatif. Penelitian ini meliputi kepala sekolah, guru dan staf Departemen Pendidikan. Data dikumpulkan melalui observasi, pembelajaran dokument, wawancara mendalam dan mengadakan kelompok diskusi kemudian dianalisis dengan cara reduksi, klasifikasi, dan verifikasi. Penelitian ini mencari tahu bahwa seorang guru yang peofesional mampu untuk mengembangkan kurikulum tingkat satuan pendidikan TK yang berbasis kurikulum 2013 serta memainkan peranan penting dalam segala kegiatan. Dari penelitian ini penulis dapat menarik kesimpulan bahwa dalam pengembangan profesionalisme guru PAUD tidak terlepas dari ikut campur tangan pengawas selain dari peran kepala s...
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Kurikulum menjadi landasan bagi setiap sekolah untuk melakukan proses pembelajaran. Perkembangan zaman menyebabkan kurikulum terus berubah untuk direvisi menjadi lebih lengkap. Namun implementasi di lapangan terkadang tidak sesuai dengan apa yang sudah direncanakan dalam kurikulum. Salah satu faktor yang mempengaruhinya adalah kompetensi guru. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk kompetensi guru pendidikan anak usia dini mengimplementasikan kurikulum 2013. Menggunakanjenis penelitian studi kepustakaan, artikel ini menggambarkan bagaimana kurikulum 2013 sebagai kurikulum terbaru dilaksanakan di satuan PAUD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi guru PAUD dalam mengimplementasikan kurikulum 2013 dapat ditinjau dari pemahaman terhadap kurikulum, kualifikasi pendidikan, dan pembelajaran tematik yang dilakukan. Selain itu, tema yang muncul dalam penelitian ini termasuk upaya yang guru PAUD lakukan dan faktor pendukung pelaksanaan kurikulum 2013. Implikasi hasil penelit...
Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bekerjasama dengan dua lembaga PAUD yaitu TK Pembina Pandeglang Negeri Pandeglang dan TK PGRI Pandeglang. Bentuk kegiatannya adalah pelatihan bagi guru PAUD tentang administrasi pembelajaran. Berdasarkan observasi awal dan wawancara dengan guru PAUD, sebagian besar guru PAUD belum pernah mengikuti pelatihan administrasi pembelajaran. Padahal pengetahuan dan keterampilan dalam menyusun administrasi pembelajaran sangat penting untuk diketahui dan dilaksanakan oleh guru PAUD dalam menjalankan tugasnya. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan guru PAUD terkait administrasi pembelajaran. Targetnya sebagian besar guru (90%) memahami administrasi pembelajaran dan dapat menerapkannya dalam melaksanakan tugasnya. Selain itu, luaran dari kegiatan ini adalah modul administrasi pembelajaran, sebagai pedoman dalam penyusunan administrasi pembelajaran. Juga dapat menghasilkan artikel di jurnal pengabdian masyarakat ...
This quantitative-descriptive research describes knowledge level of Early Childhood Education teachers about 2013 curriculum in whole Pademawu kindergartens, Pamekasan regency. Requirement analysis tests use kolomogorov-smirnov normality test. The sample is taken by nonprobability sampling and purposive sampling, involving 73 Early Childhood Education teachers. Technique of collecting data are objective test in the form of true or false (T-F), interview, and documentation. Based on analysis, H0 is denied and Ha is accepted in hypothesis test. Based on the findings, the knowledge level about 2013 curriculum in whole Pademawu kindergarten, Pamekasan is well, 87.71%. Finding on remembering factor (C1) showed most of them were categorized well, 94.38%; understanding (C2) categorized well, 85.57%; and applying (C3) categorized well, 70.37%. It can be concluded the knowledge level of the teachers about 2013 curriculum is well. Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan tingkat pengetahuan guru PAUD tentang kurikulum 2013 di TK Se-Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan. Metode dalam penelitian ini yaitu kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Adapun pengujian persyaratan analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji normalitas kolmogorov-smirnov. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling yaitu berjumlah 73 orang guru PAUD. Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan tes objektif dengan bentuk benar-salah (B-S), wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil perhitungan yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa H_0 ditolak dalam uji hipotesis. Hasil penelitian dapat diketahui bahwa tingkat pengetahuan guru PAUD tentang kurikulum 2013 di TK Se-Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan berada pada kategori baik dengan persentase sebesar 87,71%. Hasil penelitian pada faktor mengingat (C1) sebagian besar berada pada kategori baik yaitu dengan persentase sebesar 94,38%, menerapkan (C2) sebagian besar berada pada kategori baik yaitu sebesar 85,57%, dan mengaplikasikan (C3) mengalami penurunan yaitu sebesar 70,37%. Hasil penelitian tersebut disimpulkan bahwa Tingkat Pengetahuan Guru PAUD tentang Kurikulum 2013 di TK Se-Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan berada pada kategori baik. Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan, Guru PAUD, Kurikulum 2013 PENDAHULUAN Pendidikan mempunyai peran yang sangat penting dan memiliki pengaruh terhadap proses dalam meningkatkan kemampuan daya saing negara tehadap negara lain. Pendidikan dapat disebut sebagai kunci keberhasilan dari sebuah negara, dan suatu bangsa dikatakan maju ditentukan oleh kemajuan dalam pendidikannya. Untuk mewujudkan hal tersebut, seseorang dapat menempuh jenjang pendidikan awal yaitu dimulai sejak PAUD. Guru merupakan seseorang yang sangat berpengaruh terhadap pendidikan untuk meningkatkan kualitas dan mutu peserta didik menuju jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Tanpa guru pendidikan menjadi suram bahkan tidak ada. Tidak heran jika dalam pepatah Jawa mengatakan, guru merupakan sosok yang digugu omongane lan ditiru kelakuane (dipercaya ucapannya dan dicontoh ucapannya) (Suprahatiningrum, 2016: 16). Guru dianggap sebagai profesi yang sangat penting untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan peserta didik. Guru sebagai orang tua kedua saat di sekolah haruslah mempunyai pengetahuan dan keterampilan khusus untuk memberikan perubahan yang lebih baik lagi kedepannya untuk pertumbuhan dan perkembangan peserta didik. Oleh karena itu, peran guru PAUD dianggap sangat penting untuk mengoptimalkan seluruh potensi yang dimiliki peserta didik. Seorang guru PAUD yang profesional sudah seharusnya memiliki kompetensi yang
COMMUNITY : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
The purpose of this service is to equip PAUD teachers in dealing with children with special needs. The target of this training is to provide 40 PAUD teachers from various PAUD institutions in DKI Jakarta Province, with students with special needs who really need special attention and treatment. Learning and treatment for classes that have children with special needs is different from ordinary classes so that it requires teachers who are able to master the class, students, learning and special handlers. The hope of this activity is that with the knowledge possessed about children with special needs, PAUD teachers are expected to be able to provide maximum services tailored to the specificity of children to achieve optimal development. ABSTRAKTujuan pengabdian ini untuk membekali guru PAUD dalam menangani anak berkebutuhan khusus. Sasaran pelatihan ini diberikan pada guru-guru PAUD dari berbagai lembaga PAUD di Provinsi DKI Jakarta sebanyak 40 guru, dengan siswa berkebutuhan khusus ya...
Widya Kumara Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 2020
Penelitian ini terdiri dari pengumpulan informasi dari literatur dan penelitian tentang kesiapan guru PAUD terhadap implementasi kurikulum 2013. Metode ini disebut "Meta-Analysis". Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah serangkaian teknik analisis kuantitatif yang memungkinkan sintesis berbagai penelitian dalam satu topik. Berdasarkan temuan di atas, beberapa kebijakan alternatif dapat diberikan sebagai berikut: optimalisasi kurikulum pendidikan dan pelatihan (pelatihan) 2013, sosialisasi berkelanjutan dengan menyediakan tutor dan fasilitas profesional, mengoptimalkan lokakarya / lokakarya / peningkatan kurikulum 2013, melakukan pemecahan masalah dan mandiri evaluasi (Evaluasi Diri) mengenai proses pembelajaran kurikulum 2013, mengoptimalkan peran kepala sekolah dan pengawas dalam meninjau kurikulum, memfasilitasi pengayaan / kontekstualisasi pengembangan kurikulum 2013 dan memperkuat implementasi kurikulum 2013 berdasarkan kearifan lokal , memperkuat substansi sistem pembelajaran dalam kurikulum 2013, memperkuat sistem penilaian hasil pembelajaran oleh pendidik pada kurikulum 2013. Dengan demikian, kesiapan guru dalam mengimplementasikan kurikulum 2013 dapat dirancang dan diimplementasikan sesuai dengan rencana, pedoman dan tuntutan dalam proses standar. Kata kunci: kurikulum 2013, kearifan lokal, kesiapan guru ABSTRACT This research consists of compiling information from the literature and research on the readiness of PAUD teachers towards the implementation of the 2013 curriculum. This method is called "Meta-Analysis". The analysis used in this study is a series of quantitative analysis techniques that enable the synthesis of various studies in one topic. Based on the above findings, several alternative policies can be given as follows:optimization of education and training (training) 2013 curriculum, ongoing socialization by providing professional tutors and facilities, optimizing workshops/workshops/upgrading curriculum 2013, conducting problem solving and self-evaluation (Self Evaluation) regarding the learning process of the 2013 curriculum, optimizing the role of school principals and supervisors in reviewing the curriculum, facilitating enrichment/contextualization of the development of the 2013 curriculum and strengthening the implementation of the 2013 curriculum based on local wisdom, strengthening the substance of the learning system in the 2013 curriculum, strengthening the learning outcomes assessment system by educators on the 2013 curriculum. Thus, the readiness of teachers in implementing the 2013 curriculum can be designed and implemented in accordance with plans, guidelines and demands in the standard process.
Alifa Putri Efendi, 2024
Tugas ini untuk memenuhi mata kuliah Kurikulum PAUD
Indah shafira nabila, 2023
Pengertian Kurikulum Berdasar K-13 Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menyebutkan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenaitujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Kurikulum sebagai kerangka kerja (framework) yang berisi rencana dan implementasisebuah program untuk mengembangkan semua aspek perkembangan anak dalammenyiapkan anak mencapai keberhasilan di sekolah dan tahap selanjutnya. Kurikulummemberikan pengalaman belajar yang bermakna, menarik, dan berkualitas tinggi.
Loading Preview
Sorry, preview is currently unavailable. You can download the paper by clicking the button above.
Indonesian Journal of Early Childhood: Jurnal Dunia Anak Usia Dini
Abdimas Siliwangi
Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Universitas Al Azhar Indonesia, 2019
Jurnal Administrasi Pendidikan
Randang Tana - Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2019
Jurnal MUDARRISUNA: Media Kajian Pendidikan Agama Islam, 2018