Academia.eduAcademia.edu

Pembinaan Kewirausahaan Bagi Perempuan di Kota Tasikmalaya

Room of Civil Society Development

Pengabdian kepada masyarakat ini berfokus pada pembinaan kewirausahaan bagi perempuan di Kota Tasikmalaya dalam bentuk kegiatan pengabdian berupa ceramah atau sosialisasi yang pesertanya adalah perempuan usia produktif yang mewakili dari masing-masing kecamatan di Kota Tasikmalaya. Adapun pemilihan Kota Tasikmalaya sebagai lokasi pengabdian kepada masyarakat dikarenakan masih memiliki jumlah perempuan dengan usia produktif serta besarnya peluang usaha mikro. Sehingga diperlukan satu program kegiatan berupa pembinaan kewirausahaan bagi perempuan di Kota Tasikmalaya. Pelaksanaan kegiatan pembinaan kewirausahaan bagi perempuan ini mendapatkan respon positif. Namun meskipun demikian perlu adanya kegiatan pengabdian kepada masyarakat lanjutan berupa kegiatan pemenuhan atau pemberian maupun pinjaman modal awal untuk berwirausaha.