Assalamualaikum wr wb Perkenalkan nama saya Mega Kusuma Putri, biasa dipanggil Mega. Lahir di Sidoarjo 18 Agustus 2001. Anak pertama dari pasangan Ibu Rojannah dan Bapak Joko Waluyo. Saya memiliki 1 saudara laki-laki bernama Nazwar Kusuma...
moreAssalamualaikum wr wb Perkenalkan nama saya Mega Kusuma Putri, biasa dipanggil Mega. Lahir di Sidoarjo 18 Agustus 2001. Anak pertama dari pasangan Ibu Rojannah dan Bapak Joko Waluyo. Saya memiliki 1 saudara laki-laki bernama Nazwar Kusuma Putra. Dia berumur 11 dan duduk dibangku kelas 4 Sekolah Dasar. Saya mempunyai orang tua yang sangat luar biasa. Mereka sangat mementingkan pendidikan sehingga membuat saya sangat bersemangat dalam pendidikan. Orang tua saya mendidik saya dan adik saya dengan tegas dan benar. Setiap orang mempunyai keluarga yang hebat begitu pula dengan saya. Kami termasuk keluarga yang kompak dikarenakan kami saling terbuka antara anggota satu dengan anggota keluarga lainnya. Pada jenjang pendidikan sekolah dasar saya bersekolah di SDN Bendogerit 1 Kota Blitar. Saat duduk dibangku Sekolah Dasar berbagai prestasi akademik atau non akademik saya raih. Seperti lolos olimpiade ips tingkat kota, selalu meraih rangking 3 besar, mewakili sekolah parade tari tradisional tingkat provinsi, dan drumband hingga O2SN. Selain di sekolah, saya juga aktif mengikuti latihan tari tradisional di sanggar sehingga saya dapat mengikuti lomba kreasi tari tradisional tingkat provinsi dan membawa juara favorit terbaik. Prestasi tersebut menunjang saya untuk diterima di SMPN 1 Kota Blitar, yang mana adalah SMP favorit di Kota Blitar. Saat SMP saya mencoba hal baru dalam bidang olahraga yaitu basket. Dari situ saya belajar bagaimana cara bekerjasama satu team agar terus kompak dan satu tujuan. Apalagi masa SMP adalah masa dimana kita mengalami yang namanya masa puberty. Saya mendapatkan kesempatan mengikuti beberapa event basket mulai dari tingkat kota hingga KU-14 Jawa Timur. Prestasi tersebut menunjang saya untuk diterima di SMAN 1 Kota Blitar, yang mana adalah SMA favorit di Kota Blitar. Saat SMA saya juga mencoba hal baru yaitu kepanitiaan. Berbagai acara sekolah seperti ulang tahun sekolah, smasa championship (lomba ekstrakulikuler smasa) saya ikut berpartisipasi menyukseskan jalannya acara. Menampung berbagai saran dan ide-ide dari berbagai macam kepala, mencari pilihan terbaik hingga menyelesaikan masalah dengan bersama sama. Tak hanya itu saya juga mengikuti organisasi diluar sekolah seperti duta anak, mengikuti cabor anak provinsi. Mendapat kesempatan yang luar biasa bertemu dengan duta dari kota lain saling bertukar pikiran satu sama lain membuat saya mendapatkan banyak pengalaman baru. Selain itu beberapa event basket tingkat kota hingga ajang bergengsi dbl maupun popda pernah saya ikuti. Menyumbang beberapa prestasi untuk sekolah maupun Kota Blitar. Namun dalam beberapa event perlombaan basket saya tidak selalu menang ada kalanya mengalami kegagalan akan tetapi itu tidak menggoyahkan semangat kami untuk terus berusaha. Senang rasanya dapat mencoba berbagai hal baru. Beberapa kegiatan tersebut menjadikan saya seseorang yang berfikir luas, mandiri, mudah bergaul, mempunyai banyak teman, dan bisa membagi waktu dengan baik antara kepanitiaan, basket, dan kegiatan sekolah. Selain itu saya juga mendapatkan banyak wawasan baru karena berbagai pengalaman yang saya dapatkan dari kegiatan tersebut memberikan inovasi dan kepercayaan dalam diri saya agar tidak takut untuk terus berjuang melangkah dan mencoba hal-hal baru. Wassalamualaikum wr wb