Papers by Annisa Agustiani

Contoh Proposal Festival Budaya, 2018
A. LATAR BELAKANG Himpunan Mahasiswa Kabupaten Buol-Makassar (HMKB-Mks) merupakan sarana bagi mah... more A. LATAR BELAKANG Himpunan Mahasiswa Kabupaten Buol-Makassar (HMKB-Mks) merupakan sarana bagi mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Buol yang melanjutkan study di Makassar, sebagai wadah perhimpunan, tempat belajar dan menyalurkan kreativitas kemahasiswaan. Organisasi ini merupakan salah satu Organisasi Daerah yang berada di Sulawesi Tengah, tepatnya di Kabupaten Buol. Seiring perkembangan waktu dan pesatnya perkembangan teknologi dan informasi serta kurangnya minat dan perhatian para pemuda terhadap seni dan budaya asli milik Indonesia yang semestinya kita lestarikan kini tenggelam di tengah-tengah begitu kuatnya arus budaya asing yang masuk hingga ke pelosok-pelosok desa. Hanya sedikit saja ada seorang remaja ataupun pemuda kita yang bisa membawakan tarian tradisional dan sesuatu yang aneh jika kita menemukan seseorang yang mengenakan batik dalam kesehariannya. Pergeseran adat dan budaya tampaknya telah merubah wajah anak-anak negeri yang lebih memilih budaya asing untuk mereka banggakan. Masuknya budaya barat yang mendapat respon positif dari kalangan remaja tanpa adanya filter dan penyeimbang dari budaya lokal mengakibatkan para remaja, pemuda dan sebagian besar masyarakat mengalami kerancuan dalam memahami dan membedakan antara budaya asli milik Indonesia dengan budaya asing. Terkait hal tersebut, Himpunan Mahasiswa Kabupaten Buol-Makassar sebagai salah satu wadah perhimpunan mahasiswa yang berasal dari Sulawesi Tengah memandang perlu adanya kegiatan kreativitas yang mengangkat tentang kebudayaan, berangkat dari kondisi dan fakta di atas kiranya kita memberikan perhatian lebih terhadap permasalahan tersebut dan inilah yang mendorong untuk menyelenggaran kegiatan yang bertema "KEINDAHAN RAGAM BUDAYA SUL-TENG GUNA MEMPERERAT PERSAUDARAAN DALAM KEBHINNEKAAN" dengan harapan masyarakat dalam hal ini pemuda-pemuda lebih mengenal Ragam Budaya kami yang tersusun rapi dalam jajaran Kebhinnekaan.

Definisi CSR (Corporate Social Responsibility) adalah suatu tindakan atau konsep yang dilakukan o... more Definisi CSR (Corporate Social Responsibility) adalah suatu tindakan atau konsep yang dilakukan oleh perusahaan (sesuai kemampuan perusahaan tersebut) sebagai bentuk tanggungjawab mereka terhadap sosial/lingkungan sekitar dimana perusahaan itu berada. COntoh bentuk tanggungjawab itu bermacam-macam, mulai dari melakukan kegiatan yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan perbaikan lingkungan, pemberian beasiswa untuk anak tidak mampu, pemberian dana untuk pemeliharaan fasilitas umum, sumbangan untuk desa/fasilitas masyarakat yang bersifat sosial dan berguna untuk masyarakat banyak, khususnya masyarakat yang berada di sekitar perusahaan tersebut berada. Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan fenomena strategi perusahaan yang mengakomodasi kebutuhan dan kepentingan stakeholder-nya. CSR timbul sejak era dimana kesadaran akan sustainability perusahaan jangka panjang adalah lebih penting daripada sekedar profitability.
Uploads
Papers by Annisa Agustiani