Papers by Athaalia R Salsabilla
Tari Lengger Lanang, yang merupakan salah satu tari tradisional khas daerah Banyumas dengan gerak... more Tari Lengger Lanang, yang merupakan salah satu tari tradisional khas daerah Banyumas dengan gerak perempuan yang ditarikan oleh penari laki-laki, lambat laun semakin langka keberadaannya. Lantas mengapa di era modern ini penari tari Lengger Lanang kian menipis? Apa yang menjadi penyebab berkurangnya penari tari Lengger Lanang terutama di zaman modern ini?
Merupakan suatu hal yang lumrah bagi para generasi muda untuk pergi merantau atau meninggalkan ru... more Merupakan suatu hal yang lumrah bagi para generasi muda untuk pergi merantau atau meninggalkan rumah guna meraih suatu tujuan, baik menempuh pendidikan maupun mencari mata pencaharian. Hal tersebut sudah dilakukan sejak zaman dahulu kala dan telah menjadi budaya yang dilakukan secara turun-temurun. Walaupun budaya yang dilaksanakan merupakan budaya merantau yang sama, namun ditemukan perbedaan yang cukup signifikan antara generasi muda pada zaman dahulu dan zaman modern ini. Perbedaan yang dimaksud adalah semakin banyaknya anak muda yang pergi meninggalkan adat dan keluarga secara permanen, tidak memiliki keinginan untuk pulang kembali. Mengapa hal tersebut terjadi? Apa yang menjadi titik balik timbulnya perbedaan karakter antar generasi muda pada zaman dahulu dengan zaman modern ini?

Masyarakat Indonesia terutama mereka yang menghuni Pulau Jawa dapat dikatakan terkena dampak yang... more Masyarakat Indonesia terutama mereka yang menghuni Pulau Jawa dapat dikatakan terkena dampak yang cukup signifikan dari masuknya pengaruh kerajaan bercorak Hindu-Budha. Secara segi sistem, kerajaan-kerajaan yang berasal dari India ini menerapkan sistem kasta. Efek dari penerapan sistem ini menjalar kepada watak dan sifat masyarakat, baik secara sadar maupun tidak. Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk menelaah pengaruh sistem kasta dalam novel Babad Tanah Jawi Buku I karya R. Ng. Yasadipura terjemahan Amir Rochkyatmo dan tim. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif serta teori perbandingan dengan menjadikan beberapa buku sebagai acuan referensi. Hasil dari penelitian memperlihatkan bahwa terdapat beberapa pengaruh akibat penerapan sistem kasta dalam kerajaan di Jawa seperti terjadi kesenjangan sosial serta timbul rasa hormat kepada orang yang lebih tua maupun yang memiliki kedudukan lebih tinggi. Rasa hormat ini berpengaruh terhadap cara bersikap dan bertutur kata kepada orang tersebut. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah bahwa sistem kasta yang telah diperkenalkan oleh kerajaan bercorak Hindu-Budha dari India memiliki pengaruh yang lebih besar dibandingkan perkiraan awal. Hal tersebut mempengaruhi segi watak dan kepribadian masyarakat Jawa berupa terdapat penggunaan tingkatan bahasa tergantung lawan bicara, unggah-ungguh atau sopan-santun, serta beberapa peraturan adat yang timbul dari kesenjangan sosial seperti larangan pernikahan beda kasta. Pengaruh-pengaruh tersebut masih diterapkan dan telah menjadi bagian dari budaya masyarakat Jawa hingga zaman modern ini.

Sejarah Pulau Jawa yang panjang dipengaruhi oleh keragaman kerajaan-kerajaan yang dahulu berkuasa... more Sejarah Pulau Jawa yang panjang dipengaruhi oleh keragaman kerajaan-kerajaan yang dahulu berkuasa. Tiap kerajaan memiliki kebudayaan dan tradisi masing-masing. Beberapa kerajaan menerapkan Hinduisme, beberapa menerapkan Buddhisme, dan ada pula kerajaan yang menerapkan kepercayaan Islam. Jika kita perhatikan, kita dapat melihat bahwa ada sebuah tali yang menjadi penghubung antara tiap kerajaan ke yang lain. Misalnya, Raja A merupakan saudara dari Raja B, atau istri dari Raja C merupakan anak dari Raja A tadi. Dalam artikel ini, menggunakan Kerajaan Blambangan sebagai titik fokus, kita akan membahas apakah hanya sebuah kebetulan bahwa kerajaan-kerajaan di Pulau Jawa saling terikat oleh hubungan keluarga atau hal tersebut merupakan sesuatu yang telah direncanakan oleh tetua kita sedari awal? Apakah hal tersebut merupakan cara menerapkan sebuah semboyan yang telah menjadi kepercayaan penduduk Jawa? Dengan melihat sejarah dan menganalisanya, kita dapat menyimpulkan: (1) Kerajaan Blambangan memiliki hubungan keluarga dengan kerajaan lain bukan karena kebetulan belaka; (2) Kerajaan di Pulau Jawa, termasuk Kerajaan Blambangan menerapkan birokrasi patrimonialisme; (3) Ada semboyan yang berhubungan dengan penerapan tersebut dan telah menjadi bagian dari cara berpikir masyarakat; (4) Penerapan birokrasi patrimonialisme berhubungan dengan kehormatan dan harga diri.
Uploads
Papers by Athaalia R Salsabilla