Papers by Rizky Sepferizal

Penelitian ini bertujuan untuk melihat interaksi fauna krustasea yang berassosiasi dengan ekosist... more Penelitian ini bertujuan untuk melihat interaksi fauna krustasea yang berassosiasi dengan ekosistem padang lamun. Penelitian dilakukan dengan menarik jaring menggunakan beach seine dan koleksi bebas menyusuri pantai. Data yang diambil dari penelitian ini adalah data krustasea dan data pendukung lingkungan (suhu, pH dan salinitas). Analisa data meliputi kepadatan krustasea, indeks keranekaragaman (H'), keseragaman (E), dominansi (C), pola penyebaran (indeks morisita) dan asosiasi krustasea dengan habitatnya (lamun). Hasil penelitian menunjukkan parameter lingkungan perairan di habitat lamun relatif baik untuk kehidupan krustasea dan lamun. Hasil Beach Seine diperoleh 310 individu krustasea yang terdiri dari 15 suku dan 57 jenis. Kepadatan krustasea di setiap lokasi berbeda-beda. Pola penyebaran krustasea cenderung lebih banyak mengelompok daripada acak. Indeks keseragaman cukup tinggi yang menggambarkan bahwa penyebaran individu relatif sama. Indeks dominansi pada penelitian ini termasuk rendah. Stasiun-stasiun tertentu memiliki kesamaan parameter suhu, pH, salinitas dan jenis krustaseanya. Dengan diperolehnya data keanekaragaman dan pola sebaran krustasea di ekosistem lamun pengamatan secara periodik perlu dilakukan karena krustasea merupakan salah satu rantai makanan dalam ekosistem dan dapat dimasukkan sebagai kriteria bagi konsep kebijakan pengelolaan kawasan pesisir Teluk Lampung.
Uploads
Papers by Rizky Sepferizal