0% menganggap dokumen ini bermanfaat (0 suara)
90 tayangan4 halaman

Konsep Dasar Jaringan Komputer

Bab 4 membahas tentang jaringan komputer dan internet. Jaringan komputer memungkinkan komunikasi antarperangkat melalui protokol yang sama untuk berbagi data. Ada dua jenis sinyal yang digunakan, yaitu sinyal digital yang rentan terhadap gangguan dan sinyal analog yang mampu menjangkau area luas namun mudah terpengaruh noise. Jaringan memiliki manfaat seperti berbagi sumber daya, komunikasi, integrasi data, dan keamanan data.

Diunggah oleh

Bungan Putri
Hak Cipta
© © All Rights Reserved
Kami menangani hak cipta konten dengan serius. Jika Anda merasa konten ini milik Anda, ajukan klaim di sini.
Format Tersedia
Unduh sebagai DOCX, PDF, TXT atau baca online di Scribd
0% menganggap dokumen ini bermanfaat (0 suara)
90 tayangan4 halaman

Konsep Dasar Jaringan Komputer

Bab 4 membahas tentang jaringan komputer dan internet. Jaringan komputer memungkinkan komunikasi antarperangkat melalui protokol yang sama untuk berbagi data. Ada dua jenis sinyal yang digunakan, yaitu sinyal digital yang rentan terhadap gangguan dan sinyal analog yang mampu menjangkau area luas namun mudah terpengaruh noise. Jaringan memiliki manfaat seperti berbagi sumber daya, komunikasi, integrasi data, dan keamanan data.

Diunggah oleh

Bungan Putri
Hak Cipta
© © All Rights Reserved
Kami menangani hak cipta konten dengan serius. Jika Anda merasa konten ini milik Anda, ajukan klaim di sini.
Format Tersedia
Unduh sebagai DOCX, PDF, TXT atau baca online di Scribd

BAB 4

Jaringan Komputer dan Internet


Prolog

S aat ini, aktivitas berkirim e-mail, chatting, voice call, video call, atau aktivitas lainnya
dalam media sosial sudah sangat umum dilakukan. Dengan menggunakan perangkat
digital seperti smartphone, laptop, dan lainnya, manusia dapat saling terhubung satu sama
yang lain dalam sebuah jaringan. Secara singkat, jaringan komputer merupakan komunikasi
antarperangkat berdasarkan aturan protokol tertentu melalui media transmisi, baik itu
kabel maupun nirkabel. Peran jaringan dalam kegiatan perusahaan menjadi vital ketika
semua proses bisnis dan transaksi dilakukan secara digital, online, dan realtime. Sebagai
contoh, transaksi pembayaran perbankan, sistem POS (Point of Sales), manajemen bisnis,
boadcasting, sharing data di antara staf perusahaan, layanan sistem informasi terintegarsi,
dan lainnya. Pada bab ini, Anda akan mempelajari konsep dasar jaringan, luas cakupan
jaringan hingga mengatur konveksitas perangkat dalam jaringan.

A. Teknologi Jaringan Komputer


Komputer adalah perangkat digital yang dilengkapi dengan komponen masuka,
pemrosesan, dan keluaran. Beberapa perangkat digital yang dapat dilakukan sebagai
komputer, antara lain PC, laptop, tablet, dan smartphone. Perangkat-perangkat
tersebut memiliki kemampuan melakukan pemrosesan data sendiri (independen),
seperti menyimpan dokumen, memutar video, dan melakukan penghitungan sesuai
dengan perintah user. Konsep kerja perangkat ini disebut dengan stand alone. Namun,
ada kalanya perangkat-perangkat tersebut membutuhkan perangkat lainnya. Untuk
dapat terhubung dengan perangkat lainnya, setiap perangkat komputer harus
terhubung dalam sebuah jaringan komputer.
1. Prinsip Kerja dan Manfaat Jaringan Komputer
Jaringan komputer atau computer network merupakan sekumpulan perangkat
independen yang saling berhubungan dalam sebuah protokol yang sama, yang
memungkinkan setiap perangkat dapat saling berkomunikasi dan berbagi pakai data
satu sama lainnya. Contoh komunikasi antarperangkat adalah chatting, berkirim surel
(e-mail), berbagi data, dan sebagainya. Secara prinsip, jaringan dapat dikatakan sebagai
proses pengiriman data dari pengirim (sender) ke penerima (receiver) melalui media
komunikasi tertentu.
Komunikasi data adalah proses pertukaran data antara pengirim dengan penerima
atau sebaliknya. Terdapat dua jenis data yang ditransmisikan dalam jaringan, yaitu
berupa sinyal digital dan sinyal analog.
a. Sinyal digital
Sinyal digital adalah gelombang data yang ditransmisikan dalam bentuk pulsa
tegangan, yaitu 0 untuk tegangan rendah dan 1 untuk tegangan tinggi. Dalam
berkomunikasi, setiap perangkat elektronik selalu menggunakan sinyal digital
sebagai output tegangan listrik yang dihasilkan sehingga tidak diperlukan peranti
tambahan seperti modem untuk memodulasinya. Namun, jenis sinyal ini rentan
terhadap gangguan (data loss) apabila ditransmisikan pada area yang luas (jauh).
b. Sinyal analog
Sinyal analog merupakan data yang ditransmisikan dalam bentuk gelombang
sinusoidal secara kontinu, yang dipengaruhi oleh faktor amplitudo dan frekuensi.
Amplitudo merupakan tinggi rendahnya sebuah gelombang dalam aliran sinyal
analog. Adapun frekuensi adalah banyaknya getaran atau gelombang per detik
dalam sinyal analog.
Sinyal ini mampu bekerja pada guided transmission media seperti besi dan
tembaga. Selain itu, juga unguided transmission media seperti udara dan sinar.
Kelebihan sinyal analog adalah kemampuan menjangkau area luas dan jarak jauh
sehingga cocok digunakan pada sistem boadcast pada siaran radio, siaran TV, dan
transmisi wi-fi. Namun kekurangannya, sinyal analog mudah terpengaruh oleh
noise seperti gelombang elektromagnet, cuaca, aliran listrik, dan ketinggian
gedung.
Teknologi jaringan komputer memiliki berbagai manfaat dalam memudahkan
pekerjaan manusia, antara lain sebagai berikut.
1) Berbagai pakai informasi dan sumber daya
Jaringan komputer memungkinkan pengguna saling berbagi data dan sumber
daya yang ada, seperti printer, hard disk, dan peranti lainnya.
2) Komunikasi
Memungkinkan pertukaran data dan informasi antarpengguna, seperti
melalui chat dan e-mail.
3) Integrasi data
Data terintegrasi sehingga dapat diakses dari lokasi yang berbeda-beda.
4) Distributed processing
Membagi dan mendistribusikan pekerjaan pada komputer lain sehingga
apabila terjadi masalah pada salah satu komputer, pekerjaan masih bisa diakses
melalui komputer lainnya.
5) Keteraturan aliran informasi
Data dan informasi dapat diatur dan diolah sesuai kebutuhan.
6) Keamanan data
Meningkatkan dan memperbaiki sistem keamanan data dengan cara
membatasi user yang dapat mengakses data.
7) Koneksitas berbagai jenis dan merek komputer
Perangkat dengan merek, jenis, dan standar protokol yang berbeda tetap
dapat saling terkoneksi dan berkomunikasi.

Aktivitas Mandiri 1
A. Ujian Pengetahuan
1. Mengapa sistem wi-fi menggunakan sinyal analog dalam mentransmisikan datanya?
Jelaskan hubungannya dengan jarak jangkauan data antarperangkat.
2. Mengapa dengan metode sistem jaringan, pekerjaan yang awalnya tersentral menjadi
lebih cepat diselesaikan, sebagai contoh penginputan data peserta didik dengan
sistem informasi akademik berbasis aplikasi deskop Java?
3. Faktor keamanan data dalam mekanisme jaringan dapat diatur dan dikonfigurasi
dengan server. Bagaimana cara meningkatkan keamanan data dalam sebuah jaringan,
sebagai contoh pengaturan akses user dengan Windows Server?
4. Mengapa protokol jaringan penting untuk distandardisasi dan dijadikan pedoman
dalam komunikasi data antarmesin komputer? Jelaskan.
B. Praktikum
1. Lakukan scanning hotspot dalam lingkungan Anda, kemudian koneksikan dengan
laptop dan lakukan identifikasi terkait dengan:
 Nama SSID wi-fi.
 IP address jaringan.
 Kecepatan transfer data daam jaringan.
 Proxy yang menghubungkan klien dengan internet apabila ada.
2. Buatlah hasil identifikasi Anda dalam bentuk laporan dan diskusikan dengan teman
sekelas.
Aktivitas ini akan melatih peserta didik dalam berpikir kritis untuk menganalisis sistem kerja
dan informasi yang terkait dengan jaringan.

Anda mungkin juga menyukai