TUGAS 1
KOMUNIKASI BISNIS
Nama : Lusiana Dian Kumala
NIM : 045396879
PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PANGAN
FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UPBJJ JAKARTA
UNIVERSITAS TERBUKA
TUGAS I
Meskipun pandemi Covid-19 akan berakhir, dampaknya terhadap kehidupan dan aktivitas sosial
tidak akan hilang begitu saja. Perubahan dalam pola kerja yang lebih fleksibel dan berbasis
teknologi komunikasi akan memiliki pengaruh besar terhadap masa depan operasional bisnis.
Sejak pandemi dimulai, istilah remote working atau work from home (WFH) telah menjadi bagian
dari kehidupan perkotaan. Pada dasarnya, kedua model kerja ini memungkinkan individu untuk
bekerja tanpa harus hadir di kantor fisik.
Karyawan dapat melakukan pekerjaan dari jarak jauh, mengandalkan teknologi informasi dan
komunikasi (TIK) untuk berinteraksi, dan seringkali menggunakan rumah sebagai "kantor"
mereka. Pertemuan tatap muka menjadi lebih jarang, digantikan oleh pertemuan virtual melalui
video konferensi.
Sebuah laporan di Bloomberg Businessweek menjelaskan bahwa pandemi telah mendorong
perusahaan teknologi untuk menerapkan kerja dari rumah. Anjuran ini juga memicu karyawan
untuk mencari tempat tinggal yang lebih terjangkau dan nyaman, bahkan ada yang memilih
tinggal jauh dari kantor untuk kenyamanan lebih.
Berpegang pada keberhasilan sistem kerja dari rumah, perusahaan-perusahaan kini mulai
mempertimbangkan untuk tetap menerapkan remote working, baik secara penuh maupun
sebagian. Situasi ini juga mendorong kantor-kantor untuk mengevaluasi proses bisnis mereka.
Pertanyaan:
Pandemi Covid-19 telah mengubah cara perusahaan menjalankan aktivitas bisnisnya, termasuk
dalam hal komunikasi internal. Anjuran untuk karyawan bekerja secara jarak jauh (remote
working) menyebabkan pemanfaatan media komunikasi bisnis menjadi sangat penting selama
pandemi. Berdasarkan hal ini,
1. Jelaskan konsep media dalam konteks komunikasi bisnis!
2. Berikan contoh salah satu media komunikasi bisnis yang sering digunakan dalam remote
working, dan terangkan dimensi media tersebut berdasarkan pemikiran Rao (Blake dan
Haroldsen, 1979)!
3. Jelaskan fungsi utama media komunikasi berbasis internet dalam menjalankan proses
komunikasi di sebuah organisasi bisnis selama masa pandemi!
Jawab :
1. Konsep media dalam konteks komunikasi bisnis yaitu merupakan sebuah alat yang
digunakan untuk menyampaikan pesan, informasi, atau komunikasi kepada pihak-pihak
terkait, baik internal maupun eksternal dalam suatu kepentingan bisnis. Media ini penting
dikarenakan dapat membantu perusahaan menjalankan aktivitas bisnisnya, seperti
membantu perusahaan dalam mengelola, mengirimkan, dan menerima informasi yang
relevan dan penting untuk berbagai keperluan seperti pengambilan keputusan, manajemen
tim, pemasaran, dan lainnya. Media ini dapat berupa berbagai bentuk, seperti media
tradisional seperti surat dan telepon hingga media digital seperti email, platform kolaborasi
online, dan media sosial.
2. Contoh salah satu media komunikasi bisnis yang sering digunakan dalam remote working
yaitu Video Conference. Video conference merupakan bentuk komunikasi berbasis video dan
audio secara real-time yang memungkinkan anggota tim atau individu atau lebih di lokasi
berbeda dapat berinteraksi dan berkomunikasi melalui layanan seperti Zoom, Microsoft
Teams, atau Skype.
Dimensi media Video Conference berdasarkan pemikiran Rao yaitu dimensi ketersediaan
saluran. Video Conference dapat diakses dengan mudah melalui koneksi internet dan
perangkat seperti laptop atau HP. Hal tersebut memungkinkan karyawan untuk
berkomunikasi dari lokasi jarak jauh, menjangkau audiens lebih banyak sehingga menjadi
efisien.
Terdapat juga umpan balik saluran, dimana Video Conference ini dapat memberikan kepada
audiens untuk memberikan respons dengan cepat, sehingga diskusi maupun kolaborasi
dapat terjadi seketika seperti dengan pertemuan fisik. Kemudian kekuatan multiplikasi
saluran, merupakan media komunikasi bisnis yang dapat menjangkau wilayah geografi yang
luas dan menjangkau seluruh audiens di berbagai penjuru dunia seperti yang ada pada Video
Conference.
3. Fungsi utama media komunikasi berbasis internet dalam menjalankan proses komunikasi di
sebuah organisasi bisnis selama masa pandemik yaitu dapat untuk mengadakan pertemuan,
presentasi, dan diskusi secara virtual melalui video conference atau yang lain tanpa bertemu
secara fisik. Menjaga komunikasi yang terus menerus di seluruh anggota tim walaupun
dengan jarak yang jauh, memungkinkan organisasi untuk dengan cepat menyebarkan
informasi penting, termasuk perkembangan terkini terkait pandemi, perubahan kebijakan,
dan informasi penting lainnya. Selain itu media berbasis internet memungkinkan akses yang
mudah dari berbagai perangkat, sehingga karyawan dapat bekerja sesuai jadwal mereka
sendiri.
Dengan demikian, dalam pandemi COVID-19, media komunikasi berbasis internet telah
membantu organisasi beradaptasi dengan perubahan cara kerja dan menjaga komunikasi
yang efektif meskipun adanya pembatasan fisik.
Demikian yang saya sampaikan, mohon koreksinya, terima kasih.