100% menganggap dokumen ini bermanfaat (5 suara)
20K tayangan4 halaman

Etika Penelitian Sosial dan Ilmu Pengetahuan

Dokumen tersebut membahas persamaan dan perbedaan antara pengetahuan dan ilmu pengetahuan, perbedaan etika dan etiket, serta permasalahan etika dalam penelitian sosial.

Diunggah oleh

Papang Melon
Hak Cipta
© © All Rights Reserved
Kami menangani hak cipta konten dengan serius. Jika Anda merasa konten ini milik Anda, ajukan klaim di sini.
Format Tersedia
Unduh sebagai DOCX, PDF, TXT atau baca online di Scribd
100% menganggap dokumen ini bermanfaat (5 suara)
20K tayangan4 halaman

Etika Penelitian Sosial dan Ilmu Pengetahuan

Dokumen tersebut membahas persamaan dan perbedaan antara pengetahuan dan ilmu pengetahuan, perbedaan etika dan etiket, serta permasalahan etika dalam penelitian sosial.

Diunggah oleh

Papang Melon
Hak Cipta
© © All Rights Reserved
Kami menangani hak cipta konten dengan serius. Jika Anda merasa konten ini milik Anda, ajukan klaim di sini.
Format Tersedia
Unduh sebagai DOCX, PDF, TXT atau baca online di Scribd

DISKUSI 1 METODE PENELITIAN SOSIAL

Sebagaimana diketahui bahwa penggetahuan dan ilmu pengetahuan ialaha dua hal
yang berbeda, maka silahkan diskusikan persamaan serta perbedaan pengetahuan
dan ilmu pengetahuan
Persamaan Pengetahuan dan Ilmu Pengetahuan
- Atas dasar rasa keingintahuan manusia
- Atas Kejadian/ Gejala yang terjadi di Alam Semesta
- Berupa fakta, konsep (kumpulan fakta), dan/atau prinsip (rangkaian konsep)

Perbedaan Pengetahuan dan Ilmu Pengetahuan


- Ilmu Pengetahuan pasti berasal dari Pengetahuan sedangkan Pengetahuan
belum tentu bisa menjadi Ilmu Pengetahuan.
- Ilmu Pengetahuan diperolah dari suatu cara tertentu (cara dan metode ilmiah)
sedangkan pengetahuan diperoleh dari cara-cara non ilmiah
- Ilmu pengetahuan memiliki lima norma (Roberto Merton) yaitu orisinalitas,
tanpa pamrih, universalitas, skeptisme, dan terbuka untuk umum

Silahkan diskusikan perbedaan antara etika dan etiket, kemudian diskusikan juga
mengenai permasalahan etika dalam penelitian sosial

Perbedaan etika dan etiket:


- Pengertian:Etika adalah sistem norma atau kriteria boleh atau tidak boleh
suatu tindakan dilakukan. Etiket adalah tata cara (adat sopan santun, dan
sebagainya) dalam masyarakat beradab dalam memelihara hubungan baik
antara sesama manusia. (KBBI)
- Etiket bersifat relatif sedangkan etika bersifat universal. Contoh di Jawa
mengangkat kaki dikatakan melanggar etiket sedangkan di Sumatra tidak.
Menipu dibudaya manapun dilarang.
- Etiket berlaku pada pergaulan sedangkan etika berlaku disegala kondisi.
Contoh Bersendawa ketika makan bersama dipandang melanggar etiket
sedangkan bila makan sendiri tidak masalah. Korupsi ada atau tidaknya
orang lain tetap dilarang.
- Etiket memandang manusia dari sisi lahiriah sedangkan etika memandang
manusia dari batiniah. Contoh: Seseorang berpakaian rapi saat bertamu
tetapi mencuri di rumah orang melanggar etika tetapi secara etiket sopan.

Permasalahan Etika dalam Penelitian Sosial:


Etika dalam penelitian sosial (Diener dan Crandall 1978) adalah sekumpulan kaidah
yang membantu peneliti untuk menjunjung tinggi nilai-nilai, dan yang memberi
petunjuk mengenai tujuan penelitian mana yang penting serta untuk menyelesaikan
pertentangan nilai-nilai dan tujuan penelitian.
Tujuan penelitian adalah untuk menjunjung nilai untuk meningkatkan ilmu
pengetahuan yang pada akhirnya akan menjunjung nilai kemanusiaan, namun di sisi
lain pelaksanaan penelitian itu sendiri dipertanyakan dari sisi nilai kemanusiaannya.
DISKUSI 2
Silahkan diskusikan mengenai objek penelitian dalam beberapa disiplin ilmu sosial
(ilmu politik, antropologi, sosiologi, psikologi, ilmu komunikasi)
Kesatuan pendapat tentang objek penelitian sosial adalah perilaku sosial yaitu
proses dan aktivitas manusia dalam kehidupan sosial, ekonomi, budaya, dan
politknya.
- Ilmu Politik: mengkaji salah satu aspek kehidupan masyarakat yang
berhubungan dengan kekuasan, kekuatan atau wibawa, kewenangan,
dominasi dan penaklukan di kalangan anggota masyarakat. Ilmu politik
menggunakan negara sebagai unit analisis salah satunya ilmu administrasi
yaitu metode pengorganisasian negara guna pelaksanaan kebijaksanaan
umum.
- Antropologi: mengkaji manusia dan kebudayaannya, mempelajari segala
jenis manusia dari segal tempat dan jaman secara menyeluruh. Pokok
permasalahan yang dipelajari seperti: Bagaimana asal-usul manusia dan cara
perkembangannya samapai jaman saat ini? Dll
- Sosiologi: mengkaji faktor-faktor yang mempertahankan stabilitas dalam
suatu masyarakat dan faktor-faktor yang membawa perubahan bahkan
kehancuran suatu masyarakat. Penekanan kajian sosiologi adalah perilaku
pada unit kolektif atau masyakat, bukan individu. Contoh Sebagai ketua RT
sudah kewajibannya melayani anggota Rtnya. Apabila tidak melayani
masyakat pastinya akan menimbulkan protes dari warganya,
- Psikologi: mengkaji khusus hal-hal yang berhubungan dengan perilaku tapi
dalam penekanan individu, perilaku yang muncul dari dalam diri manusia
sendiri bukan paksaan. Contoh motivasi sekolah ada yang hanya sekedar
ingin mencari ilmu ada yang ingin berinteraksi dengan orang lain.
- Ilmu Komunikasi: Mengkaji hal-hal yang berhubungan dengan perilaku
individu dalam berkomunikasi, baik komunkasi antar pribadi, antar
budaya,maupun komunikasi individu dalam suatu kelompok massa. Contoh
Pola komunkasi antara orang tua dan anak lintas budaya, di budaya barat
menghargai nilai individualisme sedangkan budaya timur menghargai nilai
kolektivisme.
Silahkan diskusikan objek penelitian dengan mengambil contoh permasalahan yang
ada disekitar anda, kemudian tentukan jenis pendekatan penelitian apa semestinya,
serta alasan menggunakan pendekatan tersebut
Objek Penelitian Sosiologi: “Bagaimana tingkat kepuasan masyarakat terhadap
pelayanan yang diberikan ASN (Aparatur Sipil Negera)?”
Pendekatan yang digunakan Pendekatan Penelitian Deskriptif (Survei)
Penelitian deskriptif adalah penelitian yang semata-mata melakukan akumulasi data
dasar dalam cara deskriptif, tidak mencari atau menerangkan saling hubungan,
menguji hipotesis, membuat ramalan, atau mendapatkan makna dan implikasi.
Membuat lembar pertanyaan survey atau aplikasi survey kemudian menyarankan
masyarakat yang telah mendapat layanan untuk mengisi survey kepuasan.
DISKUSI 2 STUDI KELAYAKAN BISNIS
Aspek pasar merupakan salah satu penilaian penting dalam rangka menilai
kelayakan suatu proyek atau perusahaan. Banyak proyek yang tidak berhasil karena
mengabaikan aspek pasar tersebut. Dapatkah anda menjelaskan cara-cara mencari
dan memilih gagasan proyek?
Terdapat persyaratan yang dibutuhkan bagi keberhasilan suatu produk yaitu usaha
baru harus benar-benar mempunyai pasar yang cukup sehat agar dapat bertahan
lama dan mencari jenis produk yang diperlukan pasar tersebut.
Dua kunci pendekatan gagasan (Karger dan Murdick)
1. Mencari Kebutuhan dan membuat produk untuk memuaskan kebutuhan
tersebut.
- Mencari dan mengidentifikasi kebutuhan masyarakat dapat dilakukan
denganmenggunakan informasi yang menunjukan kemungkinan kebutuhan.
Beberapa cara untuk mengembangkan gagasan dengan mencari alternatif
kebutuhan:
- Mempelajari industri yang ada
- Menganalsis kebutuhan input dan output industri yang sudah ada
- Analisis pertumbuhan penduduk dan data demografi
- Studi rencana pengembangan wilayah
- Analisis perubahan sosial
- Studi dampak undang-undang baru

2. Mendapatkan ide produk dan kemudian menentukan kebutuhan.


- Meneliti material lokaldan sumber daya lainnya
- Mempelajari substitusi impor
- Studi lokal skilldan implikasi teknologi baru
- Menggunakan daftar Industri
- Penerbitan berbagai gagasan (jurnal/ buletin)

3. Ide (Gagasan) harus dipilih usahawan dengan konsisten dengan


keinginannya dan memperhatikan peluang bisnis yang memiliki 3 faktor:
- Sesuai atau cocok (bersifat pribadi, tergantung kemampuan, latihan, dan kata
hati)
- Access (mampu melaksanakannya seperti mendapatkan perizinan,
menyelesaikan masalah keuangan dan produksi)
- Potensial (usaha yang akan dilakukan harus mampu menawarkan prospek
pertumbuhan yang cepat dan memberikan keuntungan yang tinggi)

Menurut Anda, perlukah kita memperhatikan luas pasar dalam analisis


pasar?Mengapa?
Sangat perlu kita memperhatikan luas pasar dalam analisis pasar. Karena pada
dasarnya analisis pasar bertujuan untuk mengetahui luas pasar produk yang
bersangkutan, bagaiamana pertumbuhan permintaannya, dan berapa besar yang
dapat dipenuhi oleh perusahaan. Luas pasar (deskripsi pasar) termasuk dalam
analisis kualitatif. Dalam Studi Pasar Formal langkah awal yang ditempuh yaitu
membuat definisi daerah pasar produk yaitu mendefinisikan sifat produk beserta
spesifikasi yang detail dan menentuka daerah jangkauan pasar yang diinginkan.
Sumber: Modul 2 EKMA431102 Studi Kelayakan Bisnis (Sri Handaru Yulianti dan
Tamjuddin)

DISKUSI 1 ANALISI KASUS BISNIS

Saya mempunyai uang sebesar Rp 100 juta dan ingin saya investasikan. Ada 3
pilihan bagi saya untuk menanamkan uang saya, Berapa nilai 10 tahun mendatang
atas 3 pilihan di bawah ini?

1. Deposito 10 tahun dengan bunga 4%/tahun

FV = PV (1+r)n
Diketahui PV = 100.000.000; r = 4%; n = 10
Maka
FV= 100.000.000 (1+0.04)10 = 100.000.000 (1,4802) = 148.020.000
Nilai investasi Deposito adalah Rp 148.020.000,- (FV)

2. Membeli rumah kemudian dikontrakkan Rp 10 juta/tahun untuk kemudian semoga


bisa dijual di akhir tahun ke 10 dengan harga Rp 150 juta (asumsi r=12%)

FV = PV (1+r)n
Diketahui PV = 100.000.000; r = 12%; n = 10
Maka
FV=100.000.000 (1+0.12)10 = 100.000.000 (3,1058) = 310.580.000
Pendapatan sewa = 10.000.000 x 10 = 100.000.000]
Harga jual harapan = 150.000.000
Nilai investasi Rumah adalah
1. Jika memperhatikan nilai FV adalah Rp 410.580.000,- (FV + Sewa)
2. Jika tidak memperhatikan nilai FV adalah Rp 250.000.000,- (Harga Jual + Sewa)

3. Membeli emas sekarang dan dijual hingga 10 tahun kedepan di akhir tahun
(asumsi Harga Oktober 2009 adalah USD 300/oz dan harga Oktober 2019 adalah
USD 900/oz)

FV = PV (1+r)n
Diketahui: FV = 900; PV = 300; n = 10
Maka:
r = (n√FV/PV) - 1= (10√900/300) - 1= (1,1161) - 1 = 0,1161 = 11,61%
Apabila diterapkan ke nilai Rupiah
FV = PV (1+r)n
Diketahui PV = 100.000.000; r = 11,61%; n = 10
Maka
FV = 100.000.000 (1+0.1161)10 = 100.000.000 (3) = 300.000.000
Nilai investasi emas adalah Rp 300.000.000,- (FV)

Sumber:
1. Modul 1 Analisis Kasus Bisnis EKMA4478 (Yun Iswanto, dkk)
2. Tabel Future Value

Anda mungkin juga menyukai